KARYA SENI RUPA 2 DIMENSI
1. KARYA LUKISAN
''BEDOYO KETAWANG'' ( Energy of Beauty)
SRIHADI SOEDARSONO
OIL ON CANVAS (2013)
DESKRIPSI :
Lukisan ini merupakan lukisan dengan gaya ekspresionisme, impresionisme, modern kontemporer. Dengan teknik melukis menggunakan cat minyak di atas kanvas. Dalam lukisan ini pelukis menggambarkan figur-figur wanita yang sedang menari Tari Bedoyo Ketawang.
Bedhaya Ketawang (Bahasa Jawa: Tari Bedhoyo Ketawang) adalah sebuah tarian kebesaran yang hanya dipertunjukkan ketika penobatan serta Tingalandalem Jumenengan Sunan Surakarta (upacara peringatan kenaikan tahta raja). Nama Bedhaya Ketawang sendiri berasal dari kata bedhayayang berarti penari wanita di istana. Sedangkan ketawang berarti langit, identik dengan sesuatu yang tinggi, keluhuran, dan kemuliaan. Tari Bedhaya Ketawang menjadi tarian sakral yang suci karena menyangkut Ketuhanan, dimana segala sesuatu tidak akan terjadi tanpa kehendak Tuhan Yang Maha Esa. (Wikipedia)
Srihadi Soedarsono tidak memakai konstruksi non konvensional untuk lukisannya, namun untuk menciptakan gaya melukis, penari-penari sangat menginspirasi Srihadi dalam berkarya.
2. KARYA BATIK
''BATIK TRUNTUM''
KANJENG RATU KENCANA
DESKRIPSI :
Motif batik Truntum adalah karya dari Ratu Kencana atau dikenal dengan nama Ratu Beruk, permaisuri dari Paku Buwono III. Menurut cerita sang Ratu yang selama ini dicintai dan dimanja oleh Raja, merasa dilupakan oleh Raja yang telah mempunyai kekasih baru. Untuk mengisi waktu dan menghilangkan kesedihan, Ratu pun mulai membatik. Secara tidak sadar ratu membuat motif berbentuk bintang-bintang di langit yang kelam, yang selama ini menemaninya dalam kesendirian. Ketekunan Ratu dalam membatik menarik perhatian Raja yang kemudian mulai mendekati Ratu untuk melihat pembatikannya. Sejak itu Raja selalu memantau perkembangan pembatikan Sang Ratu, sedikit demi sedikit kasih sayang Raja terhadap Ratu tumbuh kembali. Berkat motif ini cinta raja bersemi kembali atau tum-tum kembali, sehingga motif ini diberi nama Truntum, sebagai lambang cinta Raja yang bersemi kembali.
Bagian dasar dari relief Candi Borobudur menggambarkan alam pertama
dalam tiga lapis tingkat kesadaran spiritual manusia menurut konsep
Buddhisme. Konsep pertama ialah Kamadhatu atau "alam hawa nafsu". Rangkaian relief ini menceritakan kisah Mahakarmawibhangga atau
singkatnya Karmawibhangga yang melambangkan manusia yang masih terikat
hawa nafsu dan tunduk pada hukum karma. Sebanyak 160 panel relief ini
tidak membentuk cerita panjang yang berkelanjutan, melainkan masing-masing panel menggambarkan gambaran lengkap hubungan sebab-akibat.
Patung Liberty (sebutan lain dalam bahasa inggris: Liberty Enlightening the World, bahasa Prancis: La Liberté éclairant le monde) adalah suatu patung berukuran raksasa yang terletak di Pulau Liberty, di muara Sungai Hudson di New York Harbor, Amerika Serikat. Patung ini dihadiahkan Prancis untuk Amerika Serikat pada akhir abad ke-19 dan merupakan suatu simbol selamat datang untuk pengunjung, imigran dan orang Amerika yang kembali.
Patung perunggu yang diresmikan pada tanggal 28 Oktober 1886 ini merupakan hadiah seratus tahun kemerdekaan Amerika Serikat dan merupakan ungkapan persahabatan antara kedua negara. Pemahat patung adalah Frederic Auguste Bartholdi, dan Gustave Eiffel (desainer Menara Eiffel) merancang struktur penyangga dalamnya. Patung Liberty adalah salah satu lambang AS yang paling terkenal di seluruh dunia, dan melambangkan kemerdekaan dan kebebasan dari tekanan.
3. KUBISME
''GIRL BEFORE A MIRROR''
PABLO PICASSO (1932)
DESKRIPSI :
Lukisan
ini dilukis oleh Pablo Picasso pada tahun 1932, pada era kubismenya.
Pada masa ini pula Picasso banyak membuat lukisan dengan Marie Therese
Walter (wanita dalam lukisan di atas) sebagai subjeknya. Dan kebanyakan
lukisannya itu dikategorikan lukisan erotis.
Di dalam lukisan ini adalah sesosok wanita hamil yang menatap
dirinya di cermin. Dulunya, wanita ini adalah seorang gadis yang cantik
dan anggun. Hingga pada saat dia hamil, tubuhnya berubah menjadi lebih
gemuk. Kekhawatiran pun mulai muncul. Lalu, dia menatap bayangan dirinya
di dalam cermin seperti wanita jelek yang sekujur tubuhnya tak berbentuk
(kendur, terutama dada dan perutnya) dan dengan wajah yang sangat sedih.
4. SENI MOZAIK
''SECRET MOSAIC STAIRCASE''
IRISH CERAMIST AILEEN BARR
DESKRIPSI :
Secret mosaic staircase adalah 163 anak tangga mozaik yang mengarah ke puncak. Karya seni diciptakan oleh Irish ceramist Aileen Barr,
pembuatan ini membutuhkan 300 pekerja selama dua setengah tahun. Butuh
2.000 ubin buatan tangan dan 75.000 fragmen cermin, kaca patri dan ubin
untuk melengkapi desain laut ke langit, yang menggabungkan nama-nama
lebih dari 220 sponsor.
5. KARYA RELIEF
''RELIEF KARMAWIBHANGGA SUNTING''
DESKRIPSI :
Penggambaran tindakan kejahatan pencurian, pembunuhan, pemerkosaan
dan penyiksaan digambarkan sebagai tindakan tidak bermoral. Akibat
langsung maupun tidak langsung dari tindakan jahat ini digambarkan
mengakibatkan nasib yang penuh siksaan di kehidupan berikutnya.
Penggambaran neraka yang mengerikan menunjukkan siksaan pemotongan
tubuh, pembakaran dan dibelenggu dengan rantai yang panas membara.
Selain itu terdapat juga gambaran tindakan terpuji seperti berderma,
ziarah ke tempat suci, semuanya mendapatkan imbalan pahala yang
setimpal. Relief ini juga menggambarkan tindakan yang rukun dan selaras
seperti gotong-royong, bekerja bercocok tanam, serta keluarga yang
harmonis. Kepedihan siksaan neraka dan kenikmatan surga digambarkan
dengan jelas.
KARYA SENI 3 DIMENSI
1. KARYA ARSITEKTUR
''JEWISH MUSEUM''
DANIEL LIBESKIND
DESKRIPSI :
Dari namanya dapat diketahui bahwa
desain ini merupakan sebuah bangunan dengan fungsi museum sejarah.
Museum ini dibuat oleh Daniel sebagai tempat di mana peristiwa yang
menyangkut orang/kaum Yahudi dikenang dan dibuatkan museum di Jerman
karena dahulu Jerman terkenal dengan pembantaian kaum Yahudi saat Hitler
masih berjaya.
Menurut Daniel sendiri, desain yang
dibuatnya sekarang dapat menjadi sebuah peringatan di mana jerman
mengalami kekalahan pada perang dunia ke-2 dengan konsep kekosongan dan
ketiadaan yang mengekspresikan sebuah kehilangan kaum Yahudi di Jerman. Di dalam bangunan yang didesainnya,
suasana yang gelap dan kelam pun dimunculkan dengan sedikit cahaya yang masuk ke dalam ruangan dan lantai berpola wajah sedih dari besi
yang menggambarkan betapa kelamnya keadaan masyarakat Yahudi pada masa
pembantaian oleh Nazi pada masa lampau.
2. SENI INSTALASI
''FOREVER BICYCLES''
AI WEIWEI
DESKRIPSI :
Forever Bicycles adalah karya seni ikonik dari Ai Weiwei, seniman asal China yang terkenal dengan karya-karyanya yang kritis terhadap pemerintahan di negaranya. Menurut Ai, Forever Bicycles yang terbuat dari 1.200 sepeda ini melambangkan kebebasan untuk bergerak. Forever Bicycles melebur dalam karya-karya Ai lainnya dalam Raiz Exhibition yang digelar di Ibirapuera Park, Sao Paulo, Brasil.
3. SENI PATUNG
''PATUNG LIBERTY''
FREDERIC AUGUSTE BARTHOLDI
DESKRIPSI :
Patung perunggu yang diresmikan pada tanggal 28 Oktober 1886 ini merupakan hadiah seratus tahun kemerdekaan Amerika Serikat dan merupakan ungkapan persahabatan antara kedua negara. Pemahat patung adalah Frederic Auguste Bartholdi, dan Gustave Eiffel (desainer Menara Eiffel) merancang struktur penyangga dalamnya. Patung Liberty adalah salah satu lambang AS yang paling terkenal di seluruh dunia, dan melambangkan kemerdekaan dan kebebasan dari tekanan.
4. SENI KERAMIK
JULIA KUNIN
DESKRIPSI :
Terkagum-kagum akan keindahan alam,
bentuk organik, hewan bawah laut, serangga, siput, dan pemandangan
sureal, pematung Julia Kunin menggunakan tanah liat untuk memberikan
kehidupan pada subjek favoritnya. Dia mencetak desain tanah liat dengan
inspirasi dunia batuan atau flora dan fauna yang tak terpisahkan, akan
tetapi mampu ditunjukan menjadi sesuatu yang luar biasa.
Yang membuatnya beda adalah memakai
glasir tebal yang berwarna pelangi membuat tampilan alami menjadi
supernatural. Dengan menghormati keindahan alam, Kunin mampu membuat
bentuk yang lebih alami dan lebih dari alam. "Vas batu" miliknya
merupakan contoh kecintaan Kunin pada alam sekitar.
5. DESAIN GRAFIS
''POT SEMEN''
DHANIA, CANDRA, RISMA, TISA
DESKRIPSI :
Sekarang banyak sekali di pasaran beredar pot-pot unik dengan berbagai model dan warna. Pot dari handuk bekas misalnya, sudah banyak sekali yang diproduksi oleh
pengrajin-pengrajin pot. Selain bahannya mudah diperoleh, pot handuk
bekas merupakan pot dengan model yang berbeda dari pot-pot pada umumnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar